Barang Langka di Masa Pandemi Corona

 

Masa pandemi perlahan semakin merubah segalanya, terutama ancaman terhadap kesehatan masyarakat bahkan lebih dari itu mengancam nyawa setiap jiwa masyarakat. Jumlah pasien yang terpapar Covid-19 pun setiap hari semakin menunjukkan pada angka yang tinggi, jenis varian virus yang makin beragam pun membuat keadaan semakin tidak sehat. Korban yang meninggal setiap harinya selalu ada, fasilitas kesehatan seperti rumah sakit besar pun mulai kewalahan untuk menangani pasien Covid-19 setiap harinya. Hal ini pula yang memicu sebagian barang kesehatan menjadi langka untuk didapatkan seperti oksigen, obat-obatan, multivitamin dan berbagai suplemen kesehatan menjadi barang langka tidak hanya di kota Bogor tetapi juga daerah lainnya.

Kebutuhan yang meningkat menyebabkan barang kesehatan tersebut menjadi langka dan naiknya harga di pasaran. Dalam kondisi seperti ini dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk meraup keuntungan dengan melakukan penimbunan barang kesehatan yang langka tersebut. Penjualan secara ilegal pun masih kerap ditemukan di pasaran, padahal harusnya barang kesehatan dijual dengan adanya ijin serta pengawasan dari pihak terkait karena menyangkut kesehatan dan nyawa masyarakat. Tidak adanya pengawasan yang ketat menjadikan hal ini celah bagi pihak yang tidak bertanggungjawab untuk meraup keuntungan tanpa memikirkan resiko yang akan terjadi terhadap penggunanya.

Praktik penimbunan sangat berdampak negatif karena dapat mempersulit dan merugikan masyarakat. Pemerintah harusnya menempatkan kesehatan sebagai kebutuhan dasar yang menjadi tanggung jawab negara. Artinya negaralah yang berkewajiban untuk memenuhi kebutuhan kesehatan dan memastikan bahwa setiap rakyat mendapatkan jaminan pemenuhan kesehatan secara layak oleh negara. Hal ini tentunya akan menutup celah para spekulan yang ingin memainkan harga. Pemenuhan kebutuhan kesehatan secara layak bagi seluruh rakyat, tentunya membutuhkan dana (kekuatan ekonomi negara). Oleh karenanya hal ini hanya bisa diwujudkan seiring dengan penerapan sistem yang baik dan benar dalam seluruh bidang kehidupan. Dengan cara inilah negara mampu menjamin kebutuhan kesehatan bagi seluruh rakyat. [Faz]

Putri YD
Kota Bogor

Please follow and like us:

Tentang Penulis