CCTV Ungkap Kejahatan Baby Sitter

Lensa Media News–Anak selebgram asal Malang, Aghnia Punjabi, CA, babak belur setelah dianiaya pengasuhnya, IPS (27). Selain mengalami luka fisik, balita berusia 3,5 tahun itu mengalami trauma.

 

Sang anak disiksa di dalam kamar tertutup selama 1 jam lebih hingga menyebabkan wajahnya lebam. penyiksaan dengan pukulan tanpa henti. Ada  buku juga yang digunakan sebagai alat pukul  kepala.

 

Pada awalnya baby sitter mengatakan pada majikannya bahwa anaknya terjatuh di kamar mandi, namun setelah ditelusuri lebih lanjut akhirnya rekaman CCTV mengungkapkan bahwa telah terjadi penyiksaan yang pelakunya adalah baby sitternya sendiri.,

 

Kejadian ini terjadi di saat orang tua tidak berada di rumah, sebab tuntuntan pekerjaan yang mengharuskan meninggalkan anak bersama baby sitter.

 

Ini sederet cerita pilu pola sikap manusia ciptaan sistem kapitalis. Hilangnya rasa belas kasihan telah menjadi pemicu terjadinya kekerasaan. Tidak merasa diawasi oleh Sang Khalik menyebabkan praktik kemaksiatan merajalela. Ditambah lagi dengan sanksi hukum yang tidak tegas sehingga kejahatan terus berulang tanpa ada yang mampu menghentikannya. Meskipun bermacam regulasi diterbitkan namun kajahatan pada anak terus mengalami peningkatan.

 

Islam adalah Sebuah sistem yang paripurna akan mampu menjadi polisi terbaik yang akan menghentikan laju berkembangnya kejahatan. Tidak perlu adanya CCTV untuk mengawasi setiap gerak gerik manusia cukup dengan merasa diawasi oleh Allah akan menjadi benteng terhadap kejahatan.

 

Manusia akan menunjung tinggi kasih sayang dalam berinteraksi dengan sesame telebih dengan anak kecil, seperti yang Rasulullah pernah contohkan.

 

Orang tua dalam Islam akan berperan sesuai tanggung jawab yang telah ditetapkan oleh hukum syara. Mereka akan berkontribusi penuh dalam merawat anaknya.

 

Sungguh suatu sistem yang paripurna inilah yang akan menjadi senjata jitu memusnakan beribu kejahatan, sehingga tidak ada lagi tragedi yang sama terus berulang terjadi. Putri Rahmi DE, SST. Tenaga Pendidikan. Wallahualam bissawab.  [LM/ry].

Please follow and like us:

Tentang Penulis