Tik Tok Ditutup, Bagaimana Nasib UMKM?

Lensa Media News–Pemerintah resmi menutup TikTok Shop pada Rabu (4/10/23) pukul 17.00 WIB yang merujuk pada aturan pemerintah melalui peraturan Menteri Perdagangan dengan alasan Social Commerce jadi tempat promosi dan dilarang untuk berinteraksi. Padahal bagi sebagian orang, TikTok menjadi salah satu tempat yang menarik untuk berbelanja produk – produk yang beragam.

 

Penutupan TikTok mungkin membuat mereka merasa kehilangan akses ke produk tersebut, TikTok membawa keuntungan khususnya dari banyak UMKM. Pelaku UMKM bisa melakukan pemasaran dan promosi produk agar memiliki jangkauan yang luas.

 

Begitupun bagi para konsumen, mereka lebih banyak memilih jenis barang, kualitas harga hingga promo. Namun, jika melihat persoalan yang ada, ini terkait persaingan usaha, apalagi pemerintah dengan paham kapitalisme yang membuat sistem ekonomi yang benar sulit ditegakkan.

 

Sejatinya, jika menganut sistem Islam segala kebijakan tentang jual beli dapat diatur dan ditetapkan. Sistem Islam juga mendukung teknologi jika itu dibutuhkan dalam jual beli, namun tetap pada batasannya.

 

Begitupun tentang ekonomi, negara akan menjamin dan bertanggung jawab kepada rakyatnya sehingga kesejahteraan pun akan meninggkat. Nurul Azizah. [LM/Emma/ry]

Please follow and like us:

Tentang Penulis