Generasi Kian Rusak, Buah Sistem Kapitalisme

Generasi Kian Rusak, Buah Sistem Kapitalisme

 

Oleh : Wiji Umu Fayyadh
(Kebumen)

 

LenSaMediaNews.com – Betapa mirisnya era sekarang ini, karena berbagai kasus pelecehan seksual di kalangan masyarakat kian merebak. Bukan cuma di kalangan orang dewasa tapi sudah merasuki anak di bawah umur atau masih belia. Hal ini sebagaimana aksi pemerkosaan yang dilakukan 3 anak Sekolah Dasar (SD) kepada Anak Taman Kanak – Kanak (TK), yang terjadi di daerah Mojokerjo, Jawa timur.

 

Krisdiyani selaku kuasa hukum korban menjelaskan untuk awal kejadian tersebut tanggal 7 januari 2023. Diduga korban sedang bermain sendiri dan bertemu dengan pelaku, kemudian pelaku mengajak korban ke rumah kosong. Di rumah tersebut pelaku melakukan perbuatan bejadnya dengan memperkosa korban secara bergantian.

 

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Mojokerto, Ajun Komisaris Polisi Gondam Priengggodhani membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan kasus tersebut. Sementara dalam proses penyelidikan. Sedang ditangani oleh pihak polres mojokerto.

 

Dari kasus ini adalah bukti kebobrokan sistem kapitalis sekuler. Demikian sudah sangat merusak dan meracuni masyarakat dalam segala aspek kehidupan. Mulai dari aspek pergaulan, aspek berpenampilan serta aspek tontonan atau aspek konten-konten di media sosial. Seringnya semua hal itu berdampak negatif pada masyarakat bahkan pada anak-anak. Bahkan seringkali berujung pada berbagai tindak kriminal atau tindak asusila.

 

Agar kasus serupa tidak terulang, seyogianya pemerintah bersinergi dengan orang tua dalam berupaya melakukan penanggulangan aksi serupa. Namun solusi tuntas tidak akan pernah didapati dalam sistem kapitalisme sekuler. Untuk itu dibutuhkan sistem yang mampu mengatur seluruh aspek kehidupan manusia termasuk dalam aspek pergaulan. Semua itu bisa tercapai jika sistem Islam yang diterapkan dalam kehidupan.

Wallahua’lam bishowwab.

 

Please follow and like us:

Tentang Penulis