Promosi Holywings, Bukti Legalnya Minol

Berita Holywings yang melakukan promosi gratis minuman alkohol tiap Kamis bagi yang bernama Muhammad dan Maria membuat gempar dunia maya. Pasalnya promosi ini dianggap telah melecehkan nama dua orang suci dari kedua agama yakni Islam dan Kristen.

Setelah banyak menuai protes, pihak Holywings segera menghapus unggahan promo dan meminta maaf. Berita ini seharusnya menjadi alarm bagi kita, bahwa negeri ini sedang tidak baik-baik saja. Indonesia adalah negeri dengan mayoritas muslim. Akan tetapi Islam tidak dipakai sebagai pedoman dalam kehidupan. Buktinya minuman beralkohol legal diperdagangkan.

Padahal sudah jelas dalam Islam minuman beralkohol diharamkan, sebagaimana dalam sabda Nabi Muhammad Saw: “Khamr adalah induk dari kekejian dan dosa yang paling besar, barang siapa meminumnya, ia bisa berzina dengan ibunya, saudari ibunya, dan saudari ayahnya.” (HR ath-Thabrani)

Maka sudah saatnya kita segera bertobat kepada Allah Swt. Jangan pisahkan lagi agama dengan kehidupan. Jadikan Islam sebagai pedoman kehidupan dan asas dalam pengambilan kebijakan. Jika Islam sudah ditegakkan maka tidak akan ada ruang bagi keberadaan minuman beralkohol. Kehidupan masyarakat pun akan berkah dan penuh kebaikan.

Agu Dian Sofiyani

[LM/if]

Please follow and like us:

Tentang Penulis