Sekularisme Menyuburkan Pergaulan Bebas
Lensa Media News, Surat Pembaca- Sepasang suami istri, IG (39) dan KS (39), menjalani kehidupan yang berujung pada jeratan hukum karena mengatur pesta seks dan pertukaran pasangan atau swinger. Berawal dari fantasi pribadi, perjalanan mereka berubah menjadi tragedi. Dari situs komunitas hingga keuntungan ekonomi.
Ironisnya, uang hasil bisnis gelap tersebut digunakan untuk menghidupi keluarga, termasuk dua anak mereka yang masih berusia dini.
Pemikiran sekularisme merupakan dalang dari setiap permasalahan salah satunya kerusakan sikap dan tingkah laku (moral). Pantas pergaulan menjadi makin jauh dari syariat Islam. Pergaulan yang makin bebas tanpa aturan dan bebas memuaskan hawa nafsu meninggalkan kerusakan di tengah-tengah masyarakat semakin jauh dari Islam.
Ide sekularisme ini muncul justru buah dari dukungan sistem kapitalisme yang memisahkan agama dari kehidupan. Ketidaktegasan negara dalam memberantas pergaulan bebas bukti dari negara ini jauh dari Islam. Tentu sistem kapitalisme ini muncul dari ide barat. Gagalnya sistem ini terbukti dari ketidakmampuannya dalam menjaga moral manusia pada saat ini dan semakin terbukti tidaknya adanya sanksi yang tegas terhadap siapapun yang melanggar aturan yang tidak sesuai dengan Islam.
Dalam Islam Negara akan menutup semua celah masuknya pemikiran sekulerisme yang jelas bukan dari ajaran Islam. Negara akan memberikan sanksi yang tegas bagi siapa pun yang melanggar aturan Allah Swt.
Apriani
[LM, Hw]