PTM Perlu Penyiapan Maksimal

April dan Juni 2021 bukanlah momentum yang tepat melakukan uji coba terbatas sekolah tatap muka. Hal ini disampaikan KPAI dengan alasan hanya 16,3 persen sekolah yang sudah siap melakukan pembelajaran tatap muka. Komisioner KPAI Bidang Pendidikan Retno Listyarti, mengungkapkan bahwa seharusnya pada bulan tersebut pemerintah sungguh-sungguh maksimal mempersiapkan infrastruktur dan protokol kesehatan di lingkungan sekolah (3/4). Penyiapan infrastruktur dan protokol kesehatan tidak bisa berjalan secara paralel dengan pembukaan sekolah tatap muka.

Tidak sedikitnya desakan dari para orang tua siswa untuk melakukan PTM, telah menjadi salah satu alasan uji coba sekolah tatap muka ini dengan segera. Ancaman learning loss saat masa pandemi ini, menjadi hal yang sangat mengkhawatirkan. Belajar daring yang telah dilakukan melahirkan berbagai masalah seperti rasa frustasi pada siswa dan orang tua, kurang efektif kegiatan pembelajaran, hingga kriminalitas.

Namun, hal ini janganlah membuat pemerintah tergesa-gesa membuat kebijakan tanpa persiapan dan pertimbangan yang matang. Minimnya sarana dan prasarana yang memadai dan memenuhi standar, harus jadi perhatian fokus untuk disiapkan maksimal oleh negara. Mencegah kluster baru dengan mitigasi risiko yang optimal. Kalaupun tetap harus daring, maka kegiatan belajar setahun ini menjadi evaluasi dan cambukan bagi negara untuk memperbaiki dari akarnya. Persiapan SDM pengajar, mental siswa dan orang tua, dengan ditunjang bantuan maksimal dari negara seperti akses jaringan, kuota, dan gawai bagi yang terkendala.

Pendidikan dalam Islam bertujuan untuk membentuk kepribadian Islamiyah. Apapun kondisinya, tujuan pendidikan harus tercapai dengan teknis dan kebijakan negara yang benar. Sudah seyogyanya negara mengoptimalkan hasil SDA untuk jaminan kebutuhan pendidikan masyarakat. Sebagaimana yang pernah dilakukan saat kejayaan Islam. Dimana Daulah Islam mengurusi kebutuhan masyarakat dengan penuh amanah.

Atik Hermawati
Bogor

 

[LM]

Please follow and like us:

Tentang Penulis