Selalu ada suasana penuh keceriaan saat Agustus tiba. Gegap gempita perayaan hari kemerdekaan Indonesia biasanya berlangsung dengan sangat meriah di seluruh penjuru tanah air. Namun, tahun ini akan terasa berbeda karena masyarakat masih dihadapkan pada situasi pandemi Covid-19 yang belum mereda. Pada perayaan hari kemerdekaan tahun ini, akan meminimalisasi pertemuan orang secara langsung dan lebih banyak dialihkan dalam acara virtual (3/8).

17 Agustus 2020 tepat 75 tahun Indonesia merdeka dari penjajahan melalui aksi heroik para pahlawan. Mereka mengorbankan jiwa raga untuk mengusir penjajah dari bumi pertiwi. Namun sayang, negeri kita sejatinya belum bebas dari penjajahan. Pasalnya penjajah hanya mengubah gaya penjajahannya. Penjajahan tidak lagi secara fisik, tetapi nonfisik. Mereka menancapkan hegemoni melalui UU dan aturan yang mengabaikan aspirasi rakyat. Alhasil, kekayaan alam yang konon katanya milik rakyat, namun faktanya dikuasai oleh asing maupun swasta dalam negeri. Belum lagi utang ribawi yang menumpuk semakin membuat negara tak berdaya.

Ajaibnya bangsa ini tidak merasa dan tidak menyadari sedang dijajah, meski fakta begitu terpampang jelas di depan mata. Rakyat seolah dibius dengan kebijakan tambal sulam. Padahal semua itu adalah produk dari sistem yang diterapkan di negeri ini. Sistem yang didesain untuk melanggengkan segala bentuk eksploitasi. Ya, selama kapitalisme masih mencengkeram, maka selama itu pula penjajahan tidak akan bisa dihentikan.

Oleh karena itu, perlu ada upaya menghentikan penjajahan ini. Dengan penerapan sistem paripurna yang memang didesain untuk memerdekakan umat manusia dari segala bentuk penjajahan dan eksploitasi. Sistem yang akan mengembalikan kekayaan alam itu kepada rakyat sebagai pemiliknya. Sungguh, kemerdekaan hakiki terwujud saat manusia terbebas dari segala bentuk penghambaan dan perbudakan oleh sesama manusia. Merdeka dari segala bentuk penjajahan, eksploitasi, penindasan, dan kezaliman.

 

Teti Ummu Alif
(Kendari, Sultra) 

 

[ah/LM] 

Please follow and like us:

Tentang Penulis