Oleh : Luthfi Almumtazah

(Pujangga Musafir Dunia) 

 

 

Bukan seniman ataupun sastrawan

Agenda dakwah mempertemukan

Satukan penikmat kekata

Sungguh indah ketentuan Sang Kuasa

 

Seperti kupu-kupu bertemu bunga, ambil nektar tebar serbuk sarinya

Kita berbincang segala problematika

Dan berakhir dengan solusi nan mendunia

Pun, kita larut dalam rasa dan nestapa

 

Tapi tidak ada yang abadi

Setiap diri kan diuji, teman bagai sehari

Aku atau kamu kan pergi

Begitulah ketentuan ilahi

 

Doa takkan terlewati

Selama terikat karena Rabbi

Seringkali ku alami ini

Terima dan jalani

 

Berulang kali darah menggebu

Asa, karsa, cipta pun menyatu

Jangan biarkan api meleburnya jadi debu

Pergi satu tumbuh seribu, terima dan tak menggerutu

 

Yang bertemu karena Allah

Saling bahu tuk tujuan nan satu

Saling rangkul saat lemah hampiri

Saling kuatkan getirnya perjuangan

 

Kan berpisah karena Allah

Ikhlaskan doa dalam diam

Aku atau kamu kan pergi

Sebentar atau selamanya

 

Pertemuan ataupun perpisahan

Tak ada yang harus disertai penyesalan

Ikat semua dengan syukur tak berkesudahan

Rajut kenang dan kerinduan

 

Ingatlah sahabat lillah

Dimanapun, kita adalah pengemban risalah

Yang takkan pernah lelah

Sampai jasad dan ruh berpisah

 

Uhibbuki fillah tuk jiwa yang lillah

Negeri Serambi Mekah, 09 Juli 2020

 

[sn/LM] 

 

 

 

Please follow and like us:

Tentang Penulis